Cara Mengatasi Token Listrik Gagal Terus Agar Berhasil

Token Listrik Gagal – Hai para pembaca flin setyadi sekalian. Kali ini kita akan membahas bagaimana cara mengatasi Token Listrik gagal terus agar berhasil. Pembahasan kita kali ini akan mengarah ke sesuatu yang sering atau akan kita lakukan nanti suatu hari nanti ya. Yap benar sekali, pembahasan kita kali ini sering di keluhkan oleh bebapa pengguna karena gagal ketika melakukannya.

Seperti yang kita tahu bahwa listrik merupaka hal yang penting bagi kehidupan zaman sekarang. Ketika tidak ada listrik, maka tidak ada pencahayaan, kegiatan tertunda, alat elektronik tidak dapat berfungsi, dan hal-hal lainnya. Listrik sudah seperti kebutuhan manusia di zaman modern dengan segala bentuk kecanggihan teknologinya.

Oleh karena itu, di masa berkembangnya zaman sekarang. Kita sudah sangat mudah mengakses listrik ya. Setiap negara pasti mempuanyai lembaga atau perusahaan khusus yang menangani hal ini. Jika di Indonesia maka kita lebih mengenalnya dengan PLN sebagai wadah masyarakat menyampaikan aspirasi mengenai permasalahan listrik ini.

Jika zaman dulu untuk mendapatkan listrik masih menggunakan cara tradisional ataupun datang langsung ke pihak berwenang. Maka pada zaman sekarang, kalian mengisi listrik menggunakan Hp pun sudah bisa ya. Kalian tinggal membelinya melalui online shop atau sebagainya, dan kalian akan mendapat beberapa deret nomor yang biasa di kenal dengan istilah token.

Lalu bagaimana jika terjadi kendala saat mengisi token listrik tersebut dan bagaimana cara menghadapinya? Di sini akan membahas solusi cara mengatasi Token Listrik gagal terus.

Baca Juga: Baterai Smartphone Dicas Berkurang? Ini Penyebabnya

Cara Mengatasi Token Listrik Gagal Terus

solusi cara mengatasi Token Listrik gagal terus

Nah, untuk kalian yang pernah gagal mengisi token listrik atau ada yang belum pernah mengisi token listrik. Yuk, di simak sama-sama pembahasan yang akan kami berikan di bawah ini terkait bagaimana cara mengatasi pengisian token listrik yang gagal ya. Selamat membaca dan menyimak.

Penyebab Token Listrik Gagal

Sebelum kita membahas bagaimana cara mengatasi kegagalan dalam megisi token listrik. Kita cari tahu dulu ya apa sih penyebab dari kegagalan ini. Agar kita bisa mencegah dan memperbaiki ke depannya.

1. Salah Memasukkan Token Listrik

Penyebab yang paling sering terjadi saat kita mengisi token listrik adalah salah memasukkan nomor token. Biasanya nomor yang tertekan akan lebih ataupun kurang. Hal inilah yang sering tidak di perhatikan karena terkadang ketika kita sudah merasa menekan tombol sesuai angka tersebut, ternyata belum tertera di layar atasnya. Oleh karena itu, kita harus lebih teliti dan memperhatikan apakan nomor yang kita tekan sudah sesuai dan sudah tertera di layar.

2. Server PLN Bermasalah

Kemungkinan kedua kita gagal saat memasukkan nomor token listrik adalah kesalahan murni dari server pusat. Nah, perlu kita ketahui bersama-sama ya bahwa setiap meteran digital PLN memilikki kode serta nomor meter yang berbeda dan unik. Maka, ketika kalian gagal memasukkan nomor token, bisa jadi dari pusat belum mendeteksi atau memang ada kesalahan dari server mereka.

3. Meteran Listrik Terblokir

Kemungkinan ketiga gagal mengisi token listrik adalah karena meteran listrik kalian terblokir. Nah, hal ini juga sering terjadi ya. Karena sistem mengisi token ini seperti kita mengisi PIN di ATM, jika sudah lebih dari tiga kali kita gagal atau salah saat mengisi token listrik. Maka, otomatis token kalian terblokir. Tetapi ada juga token listrik yang ketika sudah di coba sepuluh kalia baru otomatis terblokir ya.

4. KwH Over Limit

Kemungkinan keempat gagal saat mengisi token listrik adalah KwH yang over limit. Apabila kita para pengguna listrik prabayar tidak bisa memasukkan kode token yaitu karena pembeliannya sudah melebihi bayas bulanan. Yang artinya, jika kuota sudah terlampaui, maka dari pihak PLN berhak menolak atas pengisian token listrik. Nah, hal ini sebenarnya tergantung dari pengendalian penggunaan listrik oleh kalian sendiri ya.

Solusi Cara Mengatasi Token Listrik Gagal Terus

Ketika kita sudah tahu beberapa penyebab gagal isi token,sekarang kita akan membahas bagaimana cara mengatasi apabila kita gagal mengisi token ya. Yuk, di simak sama-sama. Selamat membaca.

1. Mengecek dan Memastikan Kode Token Listrik

Cara pertama yang harus kalian lakukan untuk mengatasi gagal memasukkan token listrik adalah dengan memestikan dan mengecek kembali token listrik yang kalian punya. Apakah ID sudah sesuai dengan ID pelanggan kalian. Kalin juga harus memastikan angka yang ada di token listrik sesuai dengan yang ada di layar meteran token listrik ya.

Jangan sampai nomro yang kalian masukkan kurang ataupun lebih walaupun hanya satu angka. Kuncinya di sini adlaah ketelitian dan ketepatan dalam menge-klik tombol. Apabila kalian gagal melakukan sampai tiga atau sepuluh kai, maka token kalian akan otomatis terblokir dan mau tidak mau kalian harus membeli yang baru ya.

2. Menunggu Server PLN Membaik

Cara kedua dalam mengatasi masalah gagal token listrik adalah dnegan menunggu server kembali membaik. Ini untuk kalian yang mengatasi masalah dengan server nya langsung ya. Jadi memang terkadang pihak PLN lah yang sedang dalam gangguan atau server yang bermaslaah. Jadi,kalian para pengguna hanya tinggal menunggu dan bersabar.

Baca juga :

Cara Mengatasi WiFi iPhone Lemot Paling Ampuh – Flin Setyadi

Cara Menghemat Baterai iPhone Supaya Awet Tahan Lama – Flin Setyadi

Penting! Cara Mengatasi HP Panas Agar Tidak Cepat Rusak – Flin Setyadi

3. Restart Meteran Listrik Token

Cara ketiga dalam menatasi amsalah gagal dalam pengisian token adalah dengan merestart meteran. Hal ini bertujuan untuk mengembalikan atau mereset kembali meteran apabila kalian melakukan kesalahan saat pengisian token listrik sebelumnya ya.

Jadi, langkah pertama yang harus kalian lakukan adalah silahkan mematikan seluruh peralatan elektronik yang terhubung dengan aliran listrik. Selanjutnya, restart meteran listrik dengan memasukkan kode khusus. Jika sudah selesai mereset meteran listrik, silahkan kalian masukkan ulang nomor token listrik yang sudah kalian dapatkan.

4. Menghubungi Pihak PLN

Cara keempat dalam solusi cara mengatasi Token Listrik gagal terus adalah dnegan cara menghubungi pihak PLN langsung. Sekarang ini sebenarnya PLN sudah menyediakan layanan pengaduan kepada para pelanggannya selama 24 jam penuh, baik itu secara online ataupun melalui panggilan telepon.

Kalian bisa menghubungi pihak PLN melalui situs resminya di https://layanan.pln.co.id/ ataupun melalui halaman sosial media seperti Instagram, Twitter, ataupun Facebook, dan lain sebagainya. Adapun beberapa nama akun sosial media tersebut di antaranya yaitu seperti berikut ini.

  • Facebook : @cc123pln
  • Twitter : @pln_123
  • Instagram : @pln_id

Selain melalui beberapa sosial media di atas, kalian juga bisa menghubungi pihak PLN melalui beberapa layanan di bawah ini.

  • Telepon : 123
  • WhatsApp : 123
  • Email : PLN_123
  • Aplikasi PLN Mobile

Nah, dari beberapa akun dan layanan lain yang di berikan oleh PLN. Kalian bisa berkonsultasi secara langsung ya. Jangan panik dan gopoh ketika gagal mengisi token listrik. Apalagi untuk kalian yang baru pertama kali. Kalian bisa menonton tutorial mengisi token di youtube atau menghubungi secara langsung situs dan nomor PLN tersebut.

5. Datang Ketempat Pembayaran Terdekat

Cara kelima untuk kalian yang gagal mengisi token listrik adalah kalian bisa datang ke tempat perbelanjaan atau pembayaran seperti alfamar ataupun indomaret. Ketika kalian sudah datang ke tempat tersebut, kalian harus membawa nomor registrasi yang telah di peroleh dari PLN.

Nanti kalian tinggal mengatakan ke petugas yang bersangkutan bahwa kalian ingin melakukan transaksi Non Tagihan Listrik. Di sinilah pihak petugas akan meminta nomor yang kalian dapatkan dari PLN.

6. Melepas SR atau Memutus SR

Cara terakhir solusi dalam cara mengatasi Token Listrik gagal terus dari kami yaitu dengan melepas SR atau memutus SR. Cara pertama yang harus kalian lakukan adalah, silahkan lepaskan SM dengan cara memutuskan SR. Kemudian, silahkan kalian tunggu hingga kurang lebih sekitar 10 menit dan sambungkan kembali.

Jika proses ini berhasil di lakukan, maka layar untuk token listrik error akan menghilang dengan sendirinya. Setelah itu, kalian akan di mintai untuk menginput kode token listrik dari meteran yang sudah di miliki sejumlah 20 digit.

Baca Juga: Cara Verifikasi Indihome jadi 100% di Aplikasi myIndihome

Akhir Kata

Nah, gimana nih para pembaca flin setyadi sekalian untuk solusi cara mengatasi Token Listrik gagal terus yang kami berikan. Semoga membantu dan bermanfaat ya.

Jangan lupa mampir ke web kami untuk menemukan informasi menarik dan bermanfaat lainnya ya. Terima kasih sudah mampir.