Jenis Investasi Jangka Pendek Cepat Untung! Untuk Pemula

Investasi Jangka Pendek Untuk Pemula– Hai para pembaca flin setyadi sekalian. Kali ini kita akan membahas apa saja Jenis Investasi Jangka Pendek yang Cepat Untung Buat Pemula. Nah readers sekalia, pembahasan kita kali ini akan seru karena membahas suatu hal yang bisa kita gunakan nantinya ya. Orang-orang biasanya menyebut dengan berinvestasi.

Investasi sendiri memang terdiri dari dua macam yaitu investasi jangka pendek dan investasi jangka panjang. Investasi jangka pendek cenderung memiliki resiko rugi lebih kecil daripada investasi jangka panjang ya. Oleh karena inilah, lebih banyak investor atau seorang pemula lebih tertarik menggunakan investasi jangka pendek.

Tak hanya itu ya, investasi jangka pendek cenderung lebih aman di bandingkan dengan instasi jangka panjang. Walaupun investasi jangka panjang ini cenderung lebih aman, tak menutup kemungkinan akan ada kerugian jika kita tak berhati-hati ya. Juga, investasi jangka pendek ini tak hanya karena cepat, namun juga memberikan keuntungan yang besar jika kalian berinvestasi dengan sumber yang benar ya.

Nah, untuk kalian yang tertarik dengan investasi jangka pendek namun belum mengetahui apa saja dan bagaimana caranya. Yuk, setela ini kami akan memebrikan beberapa informasi terkait investasi jangka pendek dan apa saja jenis investasi untuk kalian para pemula ya. Di simak sama-sama ya.

Baca Juga: Aplikasi Saham Terbaik, Aman, Terpercaya & Terdaftar di OJK

Investasi Jangka Pendek Untuk Pemula

Investasi Jangka Pendek Untuk Pemula-
Nah para pembaca flin setyadi sekalian, di bawah ini beberapa informasi terlebih dahulu terkait apa saja informai seputar investasi jangka pendek ya. Setelah itu kami akan menjabarkan untuk kalian semua beberapa jenis investasi jangka pendek. Selamat menyimak.

Pengertian Investasi Jangka Pendek

Mengutip dari artikel yang ditulis oleh Wisnu Dewobroto, investasi jangka pendek merupakan investasi yang di lakukan oleh seseorang dalam waktu yang cukup singkat. Waktu berinvestasi biasanya hanya sekitar 3 bulan sampai 12 bulan atau satu tahun. Investor jangka pendek atau pemula hanya ingin mendapatkan keuntungan sebanyak-banyaknya dari transaksi yang mereka lakukan.

Keuntungan tersebut biasanya di dapatkan dari kenaikan ataupun penurunan suku bunga yang setiap saat bisa saja berubah. Keuntungan yang bisa di dapatkan dari investasi jangka pendek umumnya di peroleh dari adanya fluktuasi atau perubahan terhadap suku bunga. Dengan risiko yang cukup rendah, investor jangka pendek atau pemula bisa mendapatkan kenaikan nilai hanya dalam waktu kurang dari satu tahun.

Dana yang di investasikan bisa cepat di cairkan sehingga tidak perlu menunggu dalam waktu lama. Contoh dari investasi jangka pendek yang biasa di lakukan masyarakat berupa deposito, reksadana pasar uang, dan tabungan retail bond atau SBR.

Jenis-Jenis Investasi Jangka Pendek

Berikut beberapa jenis investasi jangka pendek yang dapat kalian coba ya. Apalagi untuk kalian para pemula yang masih bingung dan mencari-cari jenis investasi jangka pendek mana yang cocok untuk kalian gunakan. Selamat menyimak dan semoga berhasil.

1. Saham

Jenis investasi jangka pendek yang pertama kami berikan untuk kalian yaitu jenis saham. Siapa sih di antara kalian yang belum mendengar kata saham ini. Jika dulu kita akan membicarakan atau membahasakannya dengan menjamin sesuatu, tetapi untuk seorang investor atau sesorang yang sudah terjun kedunia bisnis akan lebih mengenal dengan saham ya.

Saham merupakan surat berharga yang menjadi bukti kepemilikan suatu asset ya. Biasanya saham di kenal dengan investasi jangka panjang, namun yang dimaksud saham investasi jangka pendek adalah suatu investasi saham harian atau dengan keuntungan yang cepat ya. Baisanya akan banyak broker yang menawarkan investasi jenis ini, namun kalian harus tetap berhati-hati dan cerdik dalam mengelolanya agar tidak mengalami kerugian karena ada juga broker yang tidak memiliki surat izin.

2. Deposito

Jenis investasi jangka pendek kedua adalah deposito ya. Deposito ini sebenarnya hanpir sama dengan menabung di bank, hanya saja memiliki waktu penegmbalian yang sudah di tetapkan. Jadi kalian tidak bisa menarik uang sewaktu-waktu. Biasanya, jangka waktu deposito bisa 3 bulan, 6 bulan, 9 bulan, 12 bulan, bahkan 3 tahun ya. Nah, jika kalian sudah berada di dalam waktu yang sudah kalian sepakati, barulah kalian bisa mengambil uang kalian.

Ada beberapa keuntungan nih jika kalian melakukan deposito. Kalian akan mendapatkan bungan yang lebih besar sekitar 5-6 %. Persen ini lebih besar ya dibandingkan jika kalian menabung seperti metode biasanya. Namun, investasi jenis ini juga memiliki kekurangan yaitu, investor hanya bisa mencairkan dana jika hanya pada masa jatuh temponya saja. Jika dana tersebut kalian tarik sebelum tanggal jatuh temponya, maka kalian akan di kenakan pinalty.

Kalian gak perlu khawatir ya dengan risiko kehilangan uang karena deposito di awasi langsung oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dengan jaminan simpanan sampai Rp 2 miliar.

Baca Juga :

Corporate Branding Adalah: Maksud dan Contoh – Flin Setyadi

Pengertian Manajemen Pemasaran Menurut Para Ahli – Flin Setyadi

Rencana Pemasaran Produk: Pengertian, Tujuan dan Contoh – Flin Setyadi

3. Surat Utang Negara (SUN)

Jenis investasi jangka pendek ketiga yang dapat kalian gunakan adalah dengan jenis SUN atau Surat Utang Negara yaitu sukuk dan obligasi. Investasi jenis ini di keluarkan oleh negara dan dikelola langsung oleh negara ya. Jadi untuk kalian yang menggunakan investasi ini, jangan khawatir karena sudah aman dan menguntungkan karena negara langsung yang menjaminnya.

Untuk investasi jenis ini, kalian atau para investor tidak perlu menyetorkan uang dalam jumlah yang banyak. Kalian cukup menyetorkan uang mulai dari 1 juta atu 3 juta pun sudah bisa. Kemudian negara akan mengeluarkan SUN untuk kalian para investor agar menanamkan uang kepada negara. Uang tersebut akan dikelola oleh negara untuk kepentingan negara seperti pembanguanan dan lainnya.

4. Reksadana

Jenis investasi jangka pendek keempat yang kami berikan untuk kalian adalah jenis reksadana. Jenis investasi reksadana ini cenderung merupakan jenis investasi yang paling mudah dilakukan. Mengapa demikian, karena kalian hanya menyerahkan pengelolaan dan sebagainya kepada manager investasi atau pimpinan investasi.

Kalian yang tidak menegrti teknik berinvestasipun bisa mendapatkan keuntungan dengan cara ini ya. Reksadana pada umumnya memiliki jangka waktu efektif selama 1 tahun dan memiliki tingkat resiko yang rendah. Besaran bunga yang di tawarkan dari investasi raksadana ini lebih tinggi di bandingkan angka inflasi rata-rata di Indonesia.

5. Peer to Peer Lending (P2P Lending)

Jenis investas terakhir yang kami sarankan untuk kalian adalah peer to peer lending ya atau biasanya di singkat P2P Lending. Investasi jenis peer to peer lending ini merupakan jenis investasi pembiayaan. Menariknya dari investasi ini adalah kalian bisa menjadi investor sekaligus peminjam.

Jika kalian memiliki dana lebih, maka bisa berinvestasi di peer to peer lending, namun jika kalian membutuhkan dana, kalian juga bisa meminjam dana dari perusahaan tersebut. Sebagai investor, kalian bisa menginvestasikan dana yang kalian miliki untuk tujuan pembiayaan ya. Jenis investasi satu ini cukup populer belakangan ini, di karenakan jangka waktu yang di berikan kepada kreditor beragam, sehingga setiap orang bisa menggunakan dana yang mereka pinjam dari perusahaan P2P lending untuk pembiayaan produktif maupun konsumtif.

Nah, investasi P2P Lending ini termasuk jenis investasi dengan resiko yang lumayan tinggi ya, akan tetapi return yang di berikan juga sebanding. Karena pada umumnya kreditornya adalah UMKM dan juga merupakan perorangan yang mungkin tidak bisa mendapatkan pinjaman dari Bank dikarena tidak memenuhi syarat tertentu yang sudah di tetapkan oleh Bank itu sendiri. Tetapi, jangan khawatir karena investasi P2P lending ini tetap aman selama perusahaan P2P lending tempat kalian berinvestasi di bawah pengawasan OJK.

Baca Juga: Belajar Saham Online Gratis dari Buku Digital

Akhir Kata

Nah para pembaca flin setyadi sekalian sekian infomasi investasi jangka pendek yang dapat kami sampaikan kepada kalian semua para investor pemula. Semoga informasi yang kami berikan dapat membantu dan bermanfaat untuk kalian semua dalam memahami apa itu investasi jangka pendek.

Jangan lupa mampir ke web kami untuk mendapatkan informasi menarik dan bermanfaat lainnya. Mulai dari kategori bisnis, fintech, gadget, game, media sosial, otomotif, dan lain sebagainya. Mohon maaf apabila kalian menemukan kesalahan dan terima kasih telah mampir ke web kami.