Cara Mengatasi Laptop Not Responding Windows 10 & 11

Flinsetyadi.com – Tidak hanya laptop windows 8 ke bawah yang bisa mengalami not responding (tidak merespon), tapi juga windows 10 dan 11, lalu bagaimana mengatasi masalah tersebut?

Padahal saat ini windows ini sudah banyak penggunanya, tentu hal tersebut sangat menyebalkan bukan. Karena dengan meunculnya permasalahan tersebut, kamu tidak bisa melanjutkan aktivitas di laptop, terkadang juga data yang kita buat tidak tersimpan.

Masalah laptop not responding ini dapat terjadi karena beberapa penyebab, misalnya:

  • Aplikasi crash atau rusak
  • Terdapat virus di perangkat Laptop atau PC
  • Penyimpanan penuh
  • Banyak aplikasi yang dibuka bersamaan
  • Tab di browser (Chrome, Opera, Mozilla, Edge) terlalu banyak
  • Software dan Hardware tidak kompatibel (perlu update driver)
  • Beberapa hal yang belum Kami ketahui

Lalu, apakah bisa mengatasi permasalahan itu? tentu bisa dong! Kamu bisa mencoba lima cara di bawah ini.

Baca Juga: Cara Mematikan Laptop Error Dengan Tepat dan Aman

1. Menutup Aplikasi Secara Paksa

Cara pertama untuk mengatasi laptop not responding adalah dengan menutup secara paksa aplikasi yang saat itu kamu buka. Kenapa harus menutup paksa? Hal tersebut dikarenakan ada beberapa aplikasi yang masih berjalan di belakang layar yang belum kamu matikan, tentu ini bisa memperberat kerja laptop.

Di sisi lain kamu masih bisa mengatasi laptop not responding tanpa menutup aplikasi penting yang sedang kamu jalankan, yakni menggunakan menu task manager untuk mematikan aplikasi di belakang layar. Cara masuk ke task manager untuk menutup aplikasi background yaitu sebagai berikut:

  • Silahkan klik ctrl + Alt + Delete pada keyboard kamu.
  • Kemudian klik task manager.
  • Lalu pilih program yang ingin kamu matikan.
  • Setelah itu klik end task.
  • Maka program tersebut akan berhenti dan not responding akan teratasi.

2. Menghilangkan virus

Faktor lainnya mengapa laptop tidak merespon? cara mengatasi laptop not responding, selain karena aplikasi yang tidak di tutup, virus yang menyerang laptop juga bisa menyebabkan laptop error. Jadi kamu bisa melakukan scanning untuk membersihkan para virus tersebut secara menyeluruh.

Untuk scanning, kamu bisa menggunakan aplikasi antivirus. Lalu lakukan scanning pada setiap driver untuk memastikan apakah laptop kamu aman. Jika ditemukan virus, silahkan hapus permanen keberadaannya.

3. Uninstall aplikasi yang tidak digunakan

Aplikasi yang disimpan di laptop meskipun sudah tidak kamu gunakan lagi, ia masih tetap menjalankan aplikasi tersebut. Maka dari itu kamu perlu meng-uninstal aplikasi-aplikasi tersebut. Jika tidak  memperberat sistem kerja laptop kamu dan mengakibatkan sering not responding.

Namun, jika sudah meng-uninstal aplikasi yang tidak terpakai tapi permasalahan tidak berkurang, maka untuk mengatasi laptop not responding kamu bisa mengorbankan beberapa aplikasi yang berat. Dengan begitu kamu bisa menggunakan laptop tanpa masalah not responding yang menghantui.

Baca Juga: Resetter Epson L120 Beserta Cara Menggunakannya

4. Menambahkan RAM

Terkadang kapasitas RAM yang terlampau sedikit untuk berbagai aplikasi berat yang kamu jalankan juga bisa mengakibatkan sering not responding. Maka untuk mengatasi not responding kamu bisa berinisiatif menambahkam RAM pada laptop kamu.

Sebelum menambahkan RAM, pastikan laptop kamu memiliki 2 slot. Sehinga kamu tidak perlu repot-repot membeli dengan kapasitas RAM yang besar sebagai tambahan. Namun sebaliknya, jika laptop kamu hanya 1 slot, pastikan menambahkan RAM yang lebih besar daripada sebelumnya.

5. Update Driver

Masalah not responding tidak melulu karena aplikasi maupun penyimpanan. Ternyata driver laptop yang usang juga bisa menjadi salah satu faktornya. Jika sudah seperti itu, kamu bisa segera mengupdatenya sendiri.

Jika tidak bisa memperbarui sendiri, silahkan membawanya ke service laptop terdekat. Dengan begitu, laptop kamu bisa lancar dengan tampilan driver terbaru.

6. Membawa ke Tempat Servis

Apabila lima cara diatas masih belum bisa tertangani, maka jalan terakhir adalah membawa ke tempat servis terdekat.

Silahkan lakukan konsultasi tentang keadaan laptop. Lalu, pihak servis akan menganalisa bagaimana cara mengatasi laptop not responding tersebut. Dan mereka akan melakukan tindakan dan kamu bisa menunggu servis laptop selesai.

Baca Juga: Cara Mengembalikan File Terhapus di Laptop Atau PC

Akhir Kata

Itulah enam cara mengatasi laptop not responding windows 10 dan 11 yang bisa kamu ikuti. Semoga artikel ini bermanfaat. Terimakasih telah berkunjung di Flin Setyadi.