Aplikasi Mengembalikan Foto – Tidak jarang lagi orang menghapus foto maupun video di HP jika memori sudah penuh. Hal itu merupakan salah satu cara agar HP yang mereka miliki tidak mudah heng.
Tapi tidak sedikit juga yang suka menghapus-hapus file tanpa alasan, mungkin karena foto maupun videonya kurang bagus untuk disimpan. Sampai-sampai tidak sengaja data-data penting juga ikut terhapus, dan akhirnya hilang dari ponsel termasuk foto dan video.
Jika hal itu sudah terjadi tentu kita merasa khawatir, akan dicari kemana lagi datanya kalau sudah hilang.
Tenang saja, data-data kamu termasuk foto dan video masih bisa di kembalikan kok. Dengan bantuan beberapa aplikasi-aplikasi di bawah ini, data-data kamu akan kembali seperti semula.
Table of Contents
1. Dumpster

Aplikasi pertama kamu bisa menggunakan Dumster sebagai alat untuk mengembalikan foto dan video kamu yang sudah terhapus. Dumpster sendiri merupakan aplikasi besutan Baloota yang berfungsi untuk memulihkan data yang hilang di perangkat Android.
Jika Recycle Bin bisa mengembalikan data di PC, maka Dumster bisa mengembalikan data di smartphone kamu. Beberapa jenis file yang dapat dikembalikan di antaranya jpg, png, mp4, avi, mp3, docx, pdf, txt, dan lain sebagainya.
Lebih menariknya lagi, Dumster bisa kamu gunakan secara offline dan tanpa memerlukan root.
Seperti inilah spesifikasi lengkapnya:
- Ukuran: 17 MB
- Developer: Baloota
- Last update: 26 Februari 2020
- Versi saat ini: 2.33.350.f1f66
- Min. Versi Android: 4.1 atau lebih tinggi
- Diunduh sebanyak: 10.000.000+ pengguna
2. Recover Delete Photos
Aplikasi yang satu ini dapat kamu andalkan untuk mengembalikan foto dan video yang sudah terlanjur terhapus. Cara kerja aplikasi ini sangat efektif, Recover Deleted Photos akan melakukan scan dan memulihkan foto-foto yang pernah terhapus di memori ponsel kamu.
Tidak hanya foto atau video yang terhapus, bahkan yang tersembunyi pun bisa terdeteksi oleh aplikasi ini. Keren bukan?
Sebelum melakukan pengunduhan, sebaiknya simak spesifikasi lengkap berikut ini:
- Ukuran: 3,3 MB
- Developer: SO LAB
- Last Update: 9 Februari 2020
- Versi saat ini: 1.0.8
- Min. Versi Android: 4.4 atau lebih tinggi
- Diunduh sebanyak: 100.000+ pengguna
3. DigDeep Image Recovery
Selain di atas, aplikasi DigDeep Image Recovery juga menjadi andalan untuk mengembalikan segala jenis file yang terhapus pada perangkat Android kamu, termasuk foto dan video.
Untuk mulai menjalankan Aplikasi mengembalikan foto ini cukup mudah, kamu tinggal melakukan proses scanning data yang hilang atau terhapus.
Ketika sudah selesai scanning, maka akan tampil daftar file yang bisa kamu buka satu per satu untuk kemudian kamu pilih file mana yang akan kamu kembalikan.
Adapun fitur-fitur dan kelebihan DigDeep Image Recovery adalah:
- Scan memori internal dan eksternal untuk mengembalikan file terhapus.
- Tidak membutuhkan root.
- Restore semua format foto dan video.
- Desain UI yang bersih dan mudah di gunakan.
- Scan dengan cepat.
Selain fitur dan kelebihan yang menarik, spesifikasinya juga cukup menarik.
- Ukuran: bervariasi tergantung jenis perangkat
- Developer: GreatStuffApps
- Last update: 30 November 2019
- Versi saat ini: bervariasi tergantung jenis perangkat
- Min. Versi Android: bervariasi tergantung jenis perangkat
- Diunduh sebanyak: 10.000.000+ pengguna
4. DiskDigger Photo
Jika kamu ingin mengembalikan data dari memori eksternal, maka DiskDigger Photo adalah pilihan yang tepat. Tidak hanya di memori eksternal, memori internal pun bisa di kembalikan menggunakan Aplikasi mengembalikan foto ini.
Selain itu DiskDigger juga bisa kamu gunakan pada HP dalam keadaan rooted maupun tanpa root. Kamu akan dapat dengan mudah mencari data yang hilang lewat aplikasi satu ini, karena kamu bisa menyortir data berdasrkan ukuran ataupun tanggal.
Cara menggunakannya pun cukup mudah, tentunya sebelum menjalankannya kamu perlu menginstal aplikasi DiskDigger dari Playstore kemudian baru bisa menjalankan aplikasinya.
Di situ kamu bisa memilih untuk mencari foto, video maupun file lain yang kamu inginkan. Setelah itu buat atau pilih folder untuk mengembalikan foto atau video yang terhapus. Alhasil foto dan video kamu yang terhapus tadi telah berhasil di kembalikan.
Tidak berhenti di situ, DiskDigger Photo kini memiliki banyak fitur serta kelebihan yang luar biasa, di antaranya:
- Bisa digunakan pada hp rooted maupun tanpa root
- Recover foto dan video dari memori internal dan eksternal
- Upload file hasil recovery ke Google Drive, Dropbox, atau mengirimnya lewat email
- Fitur Wipe free space yang berguna untuk membuat file yangs udah dihapus tidak bisa direcover
- Support untuk Android versi 4.0 ke atas
- Tersedia versi gratis dan versi pro
Selain itu spesifikasi menarik yang wajib kamu ketahui sebelum mengunduh.
- Ukuran: 2,3 MB
- Developer: Defiant Technologies, LLC
- Last update: 10 November 2019
- Versi saat ini: 1.0-2019-11-10
- Min. Versi Android: 4.0 atau lebih tinggi
- Diunduh sebanyak: 100.000.000+ pengguna
5. Deleted Photo Recovery
Selain DiskDigger, aplikasi pengembali data besutan GreatStuffApps ini juga cukup ampuh untuk mengembalikan foto yang terhapus di memori internal maupun eksternal perangkat Android kamu.
Menariknya kamu tidak akan membutuhkan waktu lama untuk mengembalikan data yang terhapus di ponsel. Hanya dalam waktu singkat, aplikasi ini akan melakukan scanning, kemudian kamu bisa memilih foto mana yang ingin dikembalikan ke memori.
Untuk detail info aplikasinya sebagai berikut.
- Ukuran: bervariasi tergantung jenis perangkat
- Developer: GreatStuffApps
- Last update: 30 November 2019
- Versi saat ini: bervariasi tergantung jenis perangkat
- Min. Versi Android: bervariasi tergantung jenis perangkat
- Di unduh sebanyak: 10.000.000+ pengguna
6. EaseUS MobiSaver

Dengan Aplikasi mengembalikan foto satu ini, kamu akan terbantu mencadangkan serta memulihkan data di ponsel kamu.
Menariknya lagi, tidak hanya foto maupun video yang dapat di kembalikan oleh EaseUS, tapu juga dapat memulihkan data berupa log panggilan, kontak, SMS, ataupun pesan WhatsApp yang telah terhapus. Keren bukan!
Belum lagi format gambar serta video yang bisa ia pulihkan bervariasi, antara lain JPEG, PNG, GIF, dan BMP. Sedangkan untuk file video yang di dukung antara lain berformat MP4, 3GP, AVI, dan MOV.
Yuk segera unduh aplikasinya di Play Store. Oh iya, sebelum mengunduh, sebaiknya ketahui dulu spesifikasi lengkapnya.
- Ukuran: 5,9 MB
- Developer: EaseUS Data Recovery Software
- Last update: 22 Mei 2019
- Versi saat ini: 3.2.3
- Min. Versi Android: 4.0 atau lebih tinggi
- Diunduh sebanyak: 1.000.000+
7. Dr.Fone -Data & Photo Recovery
Rekomendasi aplikasi mengembalikan foto dan video yang terakhir adalah Dr. Fone. Ia akan bisa mengidentifikasi perangkat kamu secara otomatis. Namun kamu harus mengaktifkan mode Developer Option dan USB Debugging terlebih dahulu.
Selain itu untuk mengoperasikannya kamu perlu menghubungkan perangkat smartphone dengan komputer.
Sesudah Dr. Fone melakukan scanning dan selesai, di situ akan muncul beragam tipe file terhapus yang bisa kamu kembalikan.
Cara mengembalikannya cukup mudah, kamu tinggal pilih foto atau video yang ingin kamu kembalikan, kemudian perangkat akan restart secara otomatis. Jika data kamu semakin besar, maka akan semakin lama pula proses scan yang berlanngsung.
Namun perlu kamu ingat juga bahwa tidak semua file foto dan video dapat kamu kembalikan. Kemungkinan besar hanya foto dan video yang terlihat saat di-preview saja yang dapat di kembalikan.
Kabar baiknya, Dr. Fone tidak hanya bisa mengembalikan foto maupun video yang terhapus, tapi juga sebagai unlock SIM, menghilangkan lock screen, dan bahkan dapat kamu gunakan untuk melakukan root pada perangkat kamu.
Selain itu kamu dapat menikmati fitur-fitur serta kelebihan yang menarik, di antaranya:
- Mengembalikan berbagai jenis file yang terhapus seperti foto, video, kontak, pesan, chat, notes, call logs dan lainnya
- Transfer file dari satu perangkat ke perangkat lain
- Recover file dari cache
- Mengembalikan file terhapus dari cache (tanpa root)
- Mengembalikan foto, video, pesan, dan kontak dari memori internal dan eksternal (membutuhkan root)
- Deep recovery
Serta spesifikasi lengkapnya adalah sebagai berikut:
- Ukuran: 7,6 MB
- Developer: Wondershare Software (H.K.) Co. Ltd.
- Last update: 10 April 2019
- Versi saat ini: 3.2.0.187
- Min. Versi Android: 8.0 atau lebih tinggi
- Di unduh sebanyak: 5.000.000+ pengguna
Baca Juga: Aplikasi Membuat Video dari Foto Yang Lagi Trending
Akhir Kata
Itulah tujuh aplikasi mengembalikan foto dan video yang terhapus dari ponsel kamu. Aplikasi-aplikasi tersebut sangatlah ampuh, tapi juga pasti ada kekurangannya masing-masing.
Semoga artikel ini bermanfaat. Terimakasih telah berkunjung di Flin Setyadi.